Sekapur Sirih

Selamat Datang ........di Blog Lembaga Lanjut Usia Indonesia Sumatera Selatan..... disinilah tempat kita bebagi cerita, saling bebagi informasi dan sebagai media silaturrahmi, .......Kritik, saran dan masukan untuk kemajuan Blog ini kami nantikan.....................

Jumat, 04 April 2014

Tujuan, Tugas Pokok dan Fungsi LLI





TUJUAN, TUGAS POKOK, DAN  FUNGSI .
 LEMBAGA  LANJUT  USIA  INDONESIA

Tujuan

LLI bertujuan mewujudkan:
1.  Koordinasi dan keterpaduan organisasi-organisasi sosial dalam penyelenggaraan kesejahteraan sosial lanjut usia.
2.  Terlaksananya program pembinaan organisasi, kesejahteraan sosial,  kesehatan, mental spiritual, pemberdayaan, advokasi dan kerjasama kemitraan lanjut usia.
3.  Terbangunnya jejaring dan kerjasama kemitraan dalam penyelenggaraan kesejahteraan sosial lanjut usia.


Tugas  Pokok 

Untuk mewujudkan tujuan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 8, tugas pokok LLI adalah memadukan, mengkoordinasikan dan melakukan kerja sama kemitraan dalam penyelenggaraan program kesejahteraan sosial lanjut usia.


LEMBAGA LANJUT USIA INDONESIA   berfungsi:

1.  Memadukan program kesejahteraan sosial lanjut usia yang diselenggarakan oleh organisasi-organisasi lanjut usia.
2.  Menyelenggarakan pemberdayaan dan pelayanan kesejahteraan sosial lanjut usia bersama pemerintah, pemerintah daerah, dunia usaha dan masyarakat.
3.  Memperjuangkan pemenuhan hak-hak dasar lanjut usia sebagai Warga Negara Kesatuan Republik Indonesia.


KET :Pasal 8,9 dan 10  Anggaran dasar Lembaga lanjut usia Indoneisa.




Ketua Lembaga Lanjut Usia Sumatra  Selatan Priode 2013 - 2018 Drs H.A.Syarkowi Sirod 



0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Justin Bieber, Gold Price in India