Sekapur Sirih

Selamat Datang ........di Blog Lembaga Lanjut Usia Indonesia Sumatera Selatan..... disinilah tempat kita bebagi cerita, saling bebagi informasi dan sebagai media silaturrahmi, .......Kritik, saran dan masukan untuk kemajuan Blog ini kami nantikan.....................

Jumat, 25 Juli 2014

PENGURUS LLI SUM SEL LAKUKAN AUDIENSI DG DIRUT BANK SUMSEL BABEL.




PENGURUS LLI SUM SEL  LAKUKAN  AUDIENSI
DG DIRUT BANK SUMSEL  BABEL.

___________________________________
Oleh.   :  Drs.H.Son Eswandy
Humas LLI Sumatra Selatan.

Untuk memantapkan  keberadaan  dan  kepedulian  para  lansia  Di Sumatra  Selatan dan menyambut  Hari Ulang tahun lansia  Tingkat  nasional   di Palembang   tahun  2014   akan dilakukan   Seminar  tentang kesehatan lansia  dg thema  Lansia Hidup Sehat   Tua berguna  dan  berkualitas  diusia   senja  tetap makjozzz……





Pengurus Lembaga Lanjut Usia Indonesia Sumatra Selatan priode th 2013 - 2018 dibawah pimpinan H.A.Syarkowi Sirod,SH  baru baru ini melakukan kunjungan atau Audiensi ke jajaran direksi Bank Sumsel Babel di Jakabaring Palembang.  Kunjungan dimaksudkan untuk dapat lebih mengakrabkan diri dengan jajaran Bank Sumsel  Babel sekaligus sebagai  silaturahmi memperkenalkan pengurus baru Lembaga Lanjut Usia Indonesia Sumsel priode th 2013 - 2014.




Pengurus baru LLI Sumsel yg melakan kunjungan audiensi ke Bank Sumsel tersebut antara lain Kol (P) Jacob Chadir Wakil Ketua I LLI Sumsel , Drs. H.Burlian Abdullah Wk Ketua 2 LLI Sumsel , A.Rohim Hambour Sekretaris umum , Bendahara LLI Tursina dan Dewi Shinta SE,  Serta Humas Lembaga Lanjut Usia Sumsel Drs.H.Son Eswandy. Pengurus LLI yang melakukan audiensi tersebut diterima oleh dirut  Bank Sumsel Babel Moh Adil dan Sekretaris perusahan Muh Denin isnin.


Audiensi Pengurus Lembaga Lanjut Usia Indonesia Sumsel dg Dirut Bank Sumsel Babel Muh Adil di Jakabaring Palembang guna lebih mempersiapkan bagi penyelenggaraan  Seminar Kesehatan Lansia  yang akan dilakukan di Palembang pada bukan September 2014 mendatang dan menurut rencana akan dibuka langsung oleh Gubernur Sumatra Selatan Ir. H.Alex Nurdin .

Seminar kesehatan yg membahas kehidupan lansia di Sumatra Selatan tersebut dilakukan bekerja sama dengan Dinas Kesehatan propinsi  dan pemerintah daerah propinsi Sumatra Selatan, yang akan di ikuti oleh   300 org peserta utusan pengurus LLI Sumsel dan LLI tingkat Kab dan Kota serta para lansia  se Sumatra Selatan .


Adapun seminar yang membahas tentang kesehatan lansia  tersebut  dengan  thema Lansia Hidup sehat,  Tua berguna dan berkualitas dan diusia Senja  tetap....makjozzzz........Seminar diselenggarakan bulan September 2014 di Ged Bina Praja Pemda propinsi Sumsel. 

Dikatakan   oleh  ketua  LLI  Sumatra  Selatan  H.A.Syarkowi  Sirod,SH    setiap manusia apapun kedudukan  dan status nya  akan melalui proses tua atau lansia ,itu pun kalau diberi rakhmad umur panjang oleh Allah swt.






Kehidupan lansia mengalami proses dan ke unikan tersendiri , mengingat para lansia dengan usia yg renta banyak mengalami problema kesehatan yang perlu ditangani secara serius oleh lansia itu sendiri mapun orang2 disekitar lansia termasuk keluarganya. Dari data yang dialami oleh  para lansia maupun instansi kesehatan penyakit2  utama yang menyerang lansia ialah hipertensi, gagal jantung dan infark serta gangguan ritme jantung, diabetes mellitus, gangguan fungsi ginjal dan hati.
Para lansia Juga terdapat berbagai keadaan yang khas dan sering mengganggu lansia seperti gangguan fungsi kognitif, keseimbangan badan, penglihatan dan pendengaran.

Secara umum, menjadi tua ditandai oleh kemunduran biologis yang terlihat sebagai gejala-gejala kemuduran fisik, antara lain :

1.  Kulit mulai mengendur dan wajah mulai keriput serta garis-garis yang menetapRambut kepala mulai memutih atau beruban
2.  Gigi mulai lepas (ompong)

3. Penglihatan dan pendengaran berkurang Mudah lelah dan mudah jatuh Gerakan menjadi lamban dan kurang lincah.

Disamping itu, juga terjadi kemunduran kognitif antara lain :  Suka lupa, ingatan tidak berfungsi dengan baik Ingatan terhadap hal-hal di masa muda lebih baik daripada hal-hal yang baru saja terjadi Sering adanya disorientasi terhadap waktu, tempat dan orang Sulit menerima ide-ide baru.




Hal yang Sering ditemukan oleh para lansia setiap hari nya Antara lain Adalah ,  Mudah jatuh , Jatuh merupakan suatu kejadian yang dilaporkan penderita atau saksi mata yang melihat kejadian, yang mengakibatkan seseorang mendadak terbaring/terduduk di lantai atau tempat yang lebih rendah dengan atau tanpa kehilangan kesadaran atau luka (Ruben, 1996).
Jatuh dipengaruhi oleh berbagai faktor, diantaranya faktor intrinsik: gangguan gaya berjalan, kelemahan otot ekstremitas bawah, kekuatan sendi dan sinkope-dizziness; faktor ekstrinsik: lantai yang licin dan tidak rata, tersandung oleh benda-benda, penglihatan kurang karena cahaya yang kurang terang dan sebagainya.

Mudah lelah, disebabkan oleh :

1. Faktor psikologis: perasaan bosan, keletihan, depresiGangguan organis: anemia, kurang vitamin, osteomalasia, dll

2.Pengaruh obat: sedasi, hipnotikKekacauan mental karena keracunan, demam tinggi, alkohol, penyakit metabolisme, dehidrasi, dsb Nyeri dada karena PJK, aneurisme aorta, perikarditis, emboli paru, dsb Sesak nafas pada waktu melakukan aktifitas fisik karena kelemahan jantung, gangguan sistem respiratorius, overweight, anemia Palpitasi karena gangguan irama jantung, penyakit kronis, psikologis .





3. Pembengkakan kaki bagian bawah karena edema gravitasi, gagal jantung, kurang vitamin B1, penyakit hati, penyakit ginjal, kelumpuhan, dsb Nyeri pinggang atau punggung karena osteomalasia, osteoporosis, osteoartritis, batu ginjal, dsb. Nyeri sendi pinggul karena artritis, osteoporosis, fraktur/dislokasi, saraf terjepit Berat badan menurun karena nafsu makan menurun, gangguan saluran cerna, faktor sosio-ekonomi Sukar menahan BAK karena obat-obatan, radang kandung kemih, saluran kemih, kelainan syaraf, faktor psikologis Sukar menahan BAB karena obat-obatan, diare, kelainan usus besar, kelainan rektum Gangguan ketajaman penglihatan karena presbiopi, refleksi lensa berkurang, katarak, glaukoma, infeksi mata.




 4.  Gangguan pendengaran karena otosklerosis, ketulian menyebabkan kekacauan mental Gangguan tidur karena lingkungan kurang tenang, organik dan psikogenik (depresi, irritabilitas) Keluhan pusing-pusing karena migren, glaukoma, sinusitis, sakit gigi, dsb Keluhan perasaan dingin dan kesemutan anggota badan karena ggn sirkulasi darah lokal, ggn syaraf umum dan lokal Mudah gatal-gatal karena kulit kering, eksema kulit, DM, gagal ginjal, hepatitis kronis, alergi dan sebagainya,
               

  

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Justin Bieber, Gold Price in India